50 Contoh Soal PTS PKN Kelas 7 Semester 1 Beserta Kunci Jawaban~Bagian2
50 Contoh Soal PTS PKN Kelas VII Semester Ganjil Beserta Kunci Jawaban Postingan kedua, merupakan lanjutan 50 contoh soal UTS/PTS Pendidikan Pancasila kelas 7 semester 1 sebelumnya (soal nomor 1-25).
Pada postingan ke-2 atau terakhir ini, materinya masih sama diambil dari contoh soal PKN kelas 7 Bab Perumusan dan Penetapan Pancasila Sebagai Dasar Negara sampai contoh soal PG Pendidikan Pancasila Bab Norma dan keadilan.
Dimulai dari pertanyaan nomor 26, berikut dibawah ini soal Pendidikan Pancasila dilengkapi kunci jawaban
26. Perhatikan uraian berikut!
1) Kebangsaan Indonesia
2) Persatuan
3) Perikebangsaan
4) Kesejahteraan sosial
Dari keempat rumusan anjuran dasar negara Indonesia di atas yang merupakan anjuran dari Mr. Muh. Yamin ditunjukkan oleh nomor….
a. (1) dan (2)
b. (3) dan (4)
c. (2) dan (3)
d. (1) dan (4)
Jawaban: b.
27. Alasan yang mendorong para pendiri bangsa untuk mengadakan perubahan bunyi sila pertama pada Piagam Jakarta yaitu….
a. masyarakat Indonesia menganut agama yang heterogen
b. kalimatnya terlalu panjang
c. kurang mewakili masyarakat Indonesia
d. tidak disetujui oleh pemerintah Jepang
Jawaban: a.
28. Contoh perbuatan yang tidak menghormati aturan hukum adalah….
a. membayar tarif jalan bebas hambatan tidak dengan uang pas
b. tidak membersihkan halaman rumah
c. tidak mengetahui rambu rambu lalu lintas
d. memotong antrean di depan loket
Jawaban: d.
29. Yang bukan termasuk jiwa dan semangat 45 adalah….
a. Pro-patria dan primus patrialis
b. Jiwa solidaritas dan kesetiakawanan dari semua lapisan masyarakat terhadap perjuangan kemerdekaan
c. Jiwa toleran atau tenggang rasa antaragama, antarsuku, antargolongan, dan antarbangsa
d. Jiwa pamrih dan tak bertanggung jawab
Jawaban: d.
30. Demi persatuan dan kesatuan bangsa, saat terjadi perbedaan pendapat perihal rancangan sila pertama dari dasar Negara Indonesia, jalan yang ditempuh para pemimpin bangsa adalah….
a. menetapkan untuk mengganti rancangan sila pertama
b. mendiskusikan maksud dan tujuan sila pertama
c. memusyawarahkan makna keseluruhan sila pertama
d. menghilangkan sebagian kalimat dari sila pertama
Jawaban: b.
31. Norma yang sanksinya dapat berupa cemoohan, dibicarakan bahkan atau dikucilkan dari pergaulan dinamakan norma….
a. kesusilaan
b. hukum
c. agama
d. kesopanan
Jawaban: d.
32. Pancasila dapat menjadi tali pengikat persatuan dan kesatuan bangsa sebab….
a. Menyamakan pandangan tentang cita-cita bersama di atas keanekaragaman
b. Menjadi penentu berhasilnya pembangunan nasional
c. Menangkal segala ancaman datang dari dalam dan luar negeri
d. Sebagai filter punggung kekuatan negara bersama TNI
Jawaban: a.
33. Perilaku yang lalai beribadah merupakan pelanggaran norma…
a. norma kesusilaan
b. norma agama
c. norma hukum
d. norma kesopanan
Jawaban: b.
Baca juga:
- 50 Contoh Soal UTS/PTS PKN Kelas 9 Semester 1 Beserta Jawaban
- 50 Contoh Soal UTS/PTS PKN Kelas 8 Semester 1 Beserta Jawaban
- 50 Contoh Soal UAS/PAS PKN Kelas 7 Semester 1 Beserta Kunci Jawaban
- 50 Contoh Soal UAS/PAS PKN Kelas 8 Semester 1 Beserta Jawabannya
- 50 Contoh Soal UAS/PAS PKN Kelas 9 Semester 1 Beserta Jawabannya
34. Pancasila merupakan sumber dari segala sumber hukum memiliki arti bahwa….
a. Pancasila merupakan jiwa dan kepribadian bangsa Indonesia
b. Pancasila sebagai acuan dalam memecah berbagai masalah
c. Peraturan dan UUD 1945 sebagai dasar negara Indonesia
d. Segala peraturan perundangan bersumber dari Pancasila
Jawaban: d.
35. Terciptanya kehidupan masyarakat yang selaras, serasi, dan seimbang dapat dicapai apabila masyarakat….
a. menjunjung tinggi kebendaan
b. menerima budaya luar
c. melestarikan budaya bangsa
d. memerhatikan hak dan kewajiban serta saling menghargai
Jawaban: d.
36. Norma yang mengatur perilaku yang baik, buruk, boleh dan tidak boleh, pantas dan tidak pantas, menurut ukuran lingkungan masyarakat tertentu disebut dengan….
a. norma agama
b. norma kesopanan
c. norma hukum
d. norma kesusilaan
Jawaban: b.
37. Perhatikan pernyataan berikut!
(1) peri kebangsaan
(2) peri kemanusiaan
(3) peri ketuhanan
(4) peri kerakyataan
(5) kesejahteraan rakyat
Tokoh yang mengusulkan rumusan dasar negara tersebut yaitu….
a. Dr. Supomo
b. Ir. Soekarno
c. Mr. M. Yamin
d. Moh. Hatta
Jawaban: c.
38. Seseorang dapat diancam hukuman penjara bila terbukti menyebarkan
berita bohong melalui media sosial, merupakan pelanggaran norma…
a. agama
b. hukum
c. kesusilaan
d. kesopanan
Jawaban: a.
39. Salah satu bentuk kerja sama di lingkungan masyarakat adalah….
a. membersihkan masjid
b. kerja bakti membersihkan lingkungan
c. menjadi pegawai di kantor kelurahan
d. mengikuti perlombaan bulu tangkis
Jawaban: b.
40. BPUPKI sejak dibentuk pada tanggal 29 April 1945, melakukan dua kali masa sidang. Sidang pertama pada tanggal….
a. 29 Mei – 30 Mei 1945
b. 29 Juni – 1 Juli 1945
c. 28 Mei – 30 Mei 1945
d. 29 Mei – 1 Juni 1945
Jawaban: d.
41. Apabila dalam masyarakat terdapat seorang saja yang melakukan pelanggaran terhadap norma masyarakat berakibat….
a. ketenangan karena hanya seorang yang melanggar norma masyarakat
b. tindakan main hakim sendiri oleh masyarakat terhadap orang yang melanggar norma
c. keresahan pada masyarakat sekalipun seorang saja yang melanggar
d. ketenteraman sebab pelanggaran terhadap norma masyarakat tidak berpengaruh dalam hidup
Jawaban: c.
42. Perbedaan norma hukum dengan norma-norma yang lain terletak pada sanksinya, yaitu….
a. hukuman yang berat
b. hukuman berupa hukuman penjara
c. bersifat jelas dan tegas
d. hukumannya berupa pengucilan
Jawaban: c.
43. Pancasila disahkan menjadi dasar Negara RI pada tanggal….
a. 17 Agustus 1945
b. 18 Agustus 1945
c. 19 Agustus 1945
d. 20 Agustus 1945
Jawaban: b.
44. Contoh pelaksanaan norma kesopanan pada masyarakat yaitu….
a. menggunakan tangan kanana saat menerima sesuatu
b. menggunakan helm saat berkendara roda dua
c. melaksanakan ibadah tepat waktu
d. selalu berkata jujur pada setiap tindakan
Jawaban: a.
45. Pengertian dari norma adalah….
a. seperangkat kaidah atau aturan yang mengatur tingkah laku manusia dalam pergaulan hidup bermasyarakat
b. seperangkat aturan yang mengatur para pemerintah daerah
c. kumpulan hukum yang harus ditegakkan karena adanya sanksi
d. kumpulan hukum adat yang memiliki kekuatan mengikat
Jawaban: a.
46. Perhatikan pernyataan berikut ini.
1. Mempersilahkan tempat duduk kepada wanita dibus
2. Hormatilah orang yang lebih tua
3. Jangan meludah di sembarang tempat
4. Sayangilah sesama
Pernyataan di atas yang termasuk norma kesopanan adalah nomor….
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 4
d. 3 dan 4
Jawaban: b.
47. Contoh bentuk pelanggaran yang melanggaran berbagai norma baik norma agama, hukum, kesusilaan maupun kesopanan ialah….
a. mencuri
b. menghina tetangga
c. menggunjing orang
d. memfitnah
Jawaban: a.
48. Sanksi terhadap pelanggaran dari norma kesopanan adalah….
a. dihukum di akhirat kelak
b. penyesalan diri
c. dijatuhi pidana penjara
d. dicemooh oleh anggota masyarakat yang lain
Jawaban: d.
49. Salah satu contoh perilaku yang tidak menghormati orang lain dalam melaksanakan ibadah, adalah….
a. membiarkan orang lain tidak beribadah
b. membiarkan orang lain melaksanakan ibadah
c. menciptakan suasana yang mengganggu ketenangan ibadah
d. membiarkan tata cara ibadah orang lain berbeda dengan tata cara ibadah kita
Jawaban: c.
50. Lembaga yang secara resmi menetapkan Pancasila sebagai dasar negara adalah….
a. BPUPKI
b. PPKI
c. MPR
d. KNIP
Jawaban: b.
Baca juga:
- 70 Contoh Soal PG PKN Bab Perumusan dan Pengesahan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945
- 55 Contoh Soal PG PKN Bab Memaknai Peraturan Perundangan-Undangan
- 35 Contoh Soal PG PKN Bab Kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia Beserta Kunci Jawaban
Post a Comment for "50 Contoh Soal PTS PKN Kelas 7 Semester 1 Beserta Kunci Jawaban~Bagian2"