Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

65 latihan soal PAI kelas 7 semester 1 kurikulum 2013 Beserta Kunci Jawaban SMP/MTS (PG+Essay)~2

65 latihan soal PAI  kelas 7 semester 1 kurikulum 2013 Beserta Kunci Jawaban SMP/MTS (PG+Essay)~2 - Halo selamat datang kembali di blog soal-soal sekolah. Postingan kedua soal-soal agama Islam kelas VII semester ganjil ini, merupakan lanjutan 60 latihan soal PAI kelas 7 semester 1 sebelumnya (latihan soal pilihan ganda nomor 1-15) dengan materi yang masih sama diambil dari Bab 1, seperti soal tentang Iman Kepada Allah Swt., Makna Al-Asma'u Al-Husna serta soal mengenai Hikmah Beriman Kepada Allah Swt.

Di mulai dari pertanyaan nomor 16, berikut dibawah ini soal agama Islam dilengkapi kunci jawaban kurtilas edisi revisi.

16. Sesat sejauh-jauhnya akan dialami orang yang….
a. Tidak beriman
b. Tidak bekerja
c. Tidak berusaha
d. Tidak tentram
Jawaban: a

17. Kata بَعِيدًا artinya…..
a. Iman
b. Sesat
c. Jauh
d. Dekat
Jawaban: c
Pembahasan: ba'idan artinya jauhnya

18. Orang yang meyakini Allah Swt. dalam hati, mengucapkan dengan lisan, dan mengamalkan dalam kehidupannya disebut….
a. Beriman
b. Sesat
c. Khusyuk
d. Amanan
Jawaban: a

19. Nama-nama Allah yang baik disebut….
a. Iman
b. Al-Asma’ul Husna
c. Tumakninah
d. Dhallun
Jawaban: b

20. Pada saat mengerjakan soal ulangan, Ardi sangat teliti dalam menjawab. Hal ini karena Ardi meneladani Asma’ul Husna….
a. Al-Khabir
b. As-Sami
c. Al-‘Alim
d. Al-Basir
Jawaban: a

21. Ar-Razaq adalah salah satu Asma’ul Husna yang dapat kita ucapkan ketika memohon….
a. Ampunan
b. Rezeki
c. Keturunan
d. Kesehatan
Jawaban: b

22. Di antara bentuk pengalaman dari keyakinan terhadap al-Khabir adalah….
a. Suka berbagi pengalaman dan pengetahuan
b. Senang menolong orang yang sedang susah
c. Menjadi suri teladan bagi orang lain
d. Bersemangat dan kreatif dalam segala hal
Jawaban: d

Baca juga:
- 75 Latihan soal Agama Islam Kelas 8 Semester 1 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban

23. Sikap mau mencari ilmu sampai mendapatkan ilmu yang bermanfaat adalah contoh pengalaman Asma’ul Husna….
a. Al-Khabir
b. As-Sami
c. Al-‘Alim
d. Al-Basir
Jawaban: d

24. Allah swt. sendirilah yang mengetahui kapan terjadinya hari kiamat, mengetahui apa yang terkandung di dalam Rahim, mengetahui kapan akan turun hujan, serta mengetahui kapan waktu ajal seseorang. Allah Swt. Maha megetahui merupakan makna….
a. Al-Alim
b. Al-Khabir
c. Al-Basir
d. As-Sami
Jawaban: a

25. Salah satu cara meneladani Asma’ul Husna as-Sami adalah….
a. Berikap ramah
b. Berkata jujur
c. Mendengarkan penjelasan guru
d. Bersikap adil
Jawaban: b

26. Ketika memohon ampun kepada Allah, Maka mengucapkan….
a. Al-Bashir
b. Al-Gaffar
c. Ar-Razaq
d. Al-Khabir
Jawaban: b

27. Menurut Surah An-Nisa’ ayat 136 orang yang mengingkari rukun iman adalah orang yang….
a. Diberi petunjuk
b. Munafik
c. Tidak percaya
d. Tersesat
Jawaban: d

28. Berikut cara mengingatkan keimanan kita kepada Alla Swt, kecuali….
a. Mengenal nama-nama Allah Swt
b. Mengenal alam ciptaan Allah Swt
c. Bertindak sesuka hati
d. Menjalankan perintah Allah Swt
Jawaban: c

29. Kitab-kitab Allah Swt. yang diturunkan sebelum Al-Qur’an di antaranya sebagai berikut, kecuali….
a. Weda
b. Injil
c. Taurat
d. Zabur
Jawaban: a

30. Kata ضَلَّ artinya…..
a. Iman
b. Sesat
c. Jauh
d. Dekat
Jawaban: b
Pembahasan: kata dhalla artinya sesat

Lanjut ke soal essay/uraian nomor 31-65 ==> 65 latihan soal PAI  kelas 7 semester 1 kurikulum 2013 Beserta Kunci Jawaban SMP/MTS (PG+Essay)~3

Post a Comment for "65 latihan soal PAI kelas 7 semester 1 kurikulum 2013 Beserta Kunci Jawaban SMP/MTS (PG+Essay)~2"