Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

40 Contoh Soal IPA Kelas 8 Semester 1 Beserta Jawabannya Kurikulum 2013 SMP/MTS~Bagian2

40 Contoh Soal IPA Kelas 8 Semester 1 Beserta Jawabannya Kurikulum 2013 SMP/MTS~Bagian2 - Halo, selamat datang kembali di blog soal-soal sekolah, melanjutkan postingan 40 contoh soal IPA Kelas 8 semester 1 beserta jawaban sebelumnya (soal PG nomor 1-15), bagian kedua atau terakhir dari latihan soal IPA kelas 8 semester (bab 1) butir soalnya berbentuk essay/uraian dengan materi yang sama Gerak pada Makhluk Hidup dan Benda.

Diharapkan soal IPA kelas 8 semester 1dan kunci jawaban essay ini bisa menjadi referensi belajar online siswa menengah pertama/sederajat sebelum menghadapi UTS, ulangan harian, PAS/UAS dan lain sebagainya.

Di mulai dari pertanyaan nomor 16, berikut dibawah ini soal IPA kelas 8 semester gasal kurtilas edisi revisi dilengkapi kunci jawabannya.

16. Alat gerak aktif pada manusia adalah….
Jawaban : otot

17. Selaput pembungkus tulang keras, yaitu….
Jawaban : Periosteum

18. Keadaan tulang punggung yang condong kebelakang disebut….
Jawaban : Kifosis

19. Persamaan antara otot lurik dengan otot jantung, yaitu….
Jawaban : Bekerja diluar kesadaran

20. Sendi peluru merupakan persendian yang memungkinkan gerakan ke….
Jawaban : Segala arah

21. Sebutkan contoh gerak lurus
Jawaban :
- Gerak kereta api di atas rel lurus
- Pensil yang jatuh dari meja

22. Sebuah mobil bergerak dengan kelajuan awal 72 km/jam kemudian direm hingga berhenti pada jarak 8 meter dari tempat mulainya pengereman. Tentukan nilai perlambatan yang di berikan pada mobil tersebut!
Jawaban : Ubah dulu satuan km/jam menjadi m/s kemudian gunakan persamaan untuk GLBB diperlambat:
Vt2 = V02 – 2as
02 = 202 - 2a(8)
16a = 400
a = 25 m/s2

23. Sebutkan yang termasuk tulang anggota gerak bawah!
Jawaban : Anggota gerak bawah berupa kaki yang susunannya hampir sama dengan anggota gerak atas (tangan). Misalnya tulang paha, tulang kering, tulang betis, tulang tempurung lutut, tulang telapak kaki, dan tulang jari kaki.

24. Bagaimana upaya untuk menjaga kesehatan rangka?
Jawaban : Dengan membiasakan sikap duduk dan berdiri dengan benar, berolahraga secara teratur, makan makanan bergizi terutama yang mengandung kalsium.

25. Jelaskan kelainan tulang berupa scoliosis!
Jawaban : Skoliosis, yaitu punggung yang terlalu melengkung ke kiri atau ke kanan.

26. Arah gaya reaksi terhadap gaya aksi, yaitu….
Jawaban : Berlawana arah

27. Jika kamu berada di dalam bis yang berhenti tiba-tiba bis bergerak maka tubuhmu akan seperti terdorong ke….
Jawaban : Belakang

28. Sebuah mobil bergerak dengan percepatan 4 m/s2. Jika massa mobil 1.500 kg, tentukan besar gaya yang bekerja pada mobil tersebut!
Jawaban :
Diket: a = 4 m/s2
M = 1500 kg
F = m. a
= 1500 . 4
= 6000 N

29. Sebuah balok bermassa 6 kg di dorong dengan gaya 3 Newton. Tentukan besar percepatan balok tersebut!
Jawaban :
Diket :
m = 6kg
F = 3. N
a = F/m = 3/6 = 0,5 N/Kg

30. Sebutkan ciri-ciri otot polos!
Jawaban : Ciri-ciri otot polos : berbentuk gelendong, mempunyai inti sel, cara kerjanya di luar kesadaran

31. Sebutkan akibat yang terjadi jika meng-alami kesalahan sewaktu duduk!
Jawaban : Dapat mengalami gangguan pada tulang belakang seperti terjadi kifosis, lordosis, dan skoliosis

32. Sebuah benda bergerak dengan kecepatan 50 m/s. Berapakah jarak yang ditempuh dalam satuan meter jika benda tersebut bergerak selama 20 sekon?
Jawaban :
Diketahui :
v = 50 m/s
t = 20 s
Ditanya : s =…..?
Jawab :
s = v x t
s = 50 x 20
s = 1.000 m

33. Sebuah sepeda motor bergerak dengan kecepatan 60 km/jam. Berapa menit waktu yang dibutuhkan sepeda motor tersebut untuk menempuh jarak 24 km?
Jawaban :
s = v x t
t = s/v = 24/60 = 2/5 jam = 2/5 x 60 = 24 menit

34. Sebutkan macam-macam tulang berdasarkan bentuknya!
Jawaban : Berdasarkan bentuknya, tulang dapat dibedakan menjadi 3 macam, yaitu:
a. Tulang pipa, misalnya tulang paha, tulang betis, tulang kering, tulang pengupil, dan tulang hasta
b. Tulang pipih, misalnya tulang usus, tulang rusuk, tulang belikat, dan tulang tengkorak
c. Tulang pendek, misalnya tulang tangan, tulang pangkal kaki, dan ruasruas, tulang belakang.

35. Bagaimana cara kerja dari otot jantung?
Jawaban : Cara bekerja otot jantung di luar kesadaran

Baca juga:
- 50 Contoh Soal UTS/PTS IPS Kelas 7 Semester 1 Kurikulum 2013 dan Jawabannya SMP/MTS
- 50 Contoh Soal UTS/PTS IPS Kelas 8 Semester 1 Kurikulum 2013 dan Jawabannya SMP/MTS
- 50 Contoh Soal UTS/PTS IPS Kelas 9 Semester 1 Kurikulum 2013 dan Jawabannya SMP/MTS

36. Sebutkan contoh sendi putar!
Jawaban : Hubungan antara tulang hasta dengan pengumpil, sehingga dapat menggerakan telapak tangan melengkup atau menengadah.

37. Benda dikatakan bergerak jika mengalami perubahan kedudukan terhadap benda lain yang menjadi….
Jawaban : Titik acuan

38. Panjang lintasan benda yang ditempuh tanpa memperhatikan arah dinamakan….
Jawaban : jarak

39. Newton merumuskan besarnya percepatan yang dihasilkan resultan gaya yang bekerja pada suatu benda berbanding lurus dengan….
Jawaban : Resultan gaya

40. Sebutkan macam-macam tulang pelindung otak!
Jawaban : Tulang dahi. Tulang belakang kepala, dan tulang tapis

Lanjut ke soal IPA kelas 8 Bab 2 Pesawat Sederhana

Post a Comment for "40 Contoh Soal IPA Kelas 8 Semester 1 Beserta Jawabannya Kurikulum 2013 SMP/MTS~Bagian2"